Mukjizat Doa Bersama Santo Bernardinus Dari Siena
Mukjizat Doa Bersama Santo Bernardinus Dari Siena
Doa Untuk Penyakit Pernafasan : Santo Bernardinus Dari Siena
Lahir tahun 1380 di sebuah kota dekat Siena, Italia. Bernardinus seorang yang lembut hatinya. Bernadinus bergabung dengan Ordo Fransiskan ketika ia berusia dua puluh dua tahun. Kemudian ia ditahbiskan sebagai imam.
Beberapa tahun kemudian, ia ditugaskan pergi ke kota-kota dan desa-desa untuk mewartakan Injil. Dalam pewartaannya, suaranya begitu kuat dan tegar sehingga banyak orang yang percaya akan pewartaannya.
Umat perlu diingatkan kembali akan cinta Yesus . Melalui devosi kepada Nama Yesus yang Tersuci dan melalui devosi kepada Bunda Maria, Bernardinus berhasil membawa ribuan orang dari seluruh penjuru Italia, kembali ke pangkuan Gereja.
Ia wafat dalam usia enam puluh empat tahun di Aquila, Italia, pada tanggal 20 Mei 1444. Ia dinyatakan kudus hanya enam tahun kemudian yaitu pada tahun 1450, oleh Paus Nikolas V.
Mukjizat Doa Bersama Santo Bernardinus Dari Siena
Kata Paulus:"Aku mau berdoa kepada Allah, supaya segera atau lama-kelamaan bukan hanya engkau saja, tetapi semua orang lain yang hadir di sini dan yang mendengarkan perkataanku menjadi sama seperti aku kecuali belenggu-belenggu ini." (Kis. 26:29).
Allah Bapa, Allah Putra, Allah Roh Kudus, aku mengucapkan syukur kepada-Mu karena hingga saat ini aku masih Engkau anugerahi nafas kehidupan. Namun saat ini juga aku sedang mengalami sakit pernafasan. Nafasku begitu sesak, sehingga segala aktivitasku menjadi terhambat.
Ya Allah, bersama Santo Bernardinus sang pewarta khabar gembira, aku datang memohon kepada-Mu rahmat kesembuhan dari penyakit pernafasan ini
Ya Santo Bernardinus, karena kegigihanmu dalam mewartakan Injil, engkau menjadi pelindung bagi orang-orang sakit pernafasan.
Berdoalah kepada Allah bagi kesembuhanku, agar aku dapat mengikuti jejakmu mewartakan Injil, sehingga semakin banyak jiwa-jiwa yang kembali kepangkuan Gereja. Amin.
Bapa Kami, Salam Maria ..... 3x, Kemuliaan
Kembali Ke Mukjizat Doa Bersama Santo Santa